Loading
Curug Bidadari berlokasi di daerah Sentul, atau sekitar 1 jam perjalanan dari Jakarta. (Piknik Asyik)
DIKELILINGI oleh banyak gunung dan hutan, Bogor adalah destinasi terdekat dari Jakarta bagi Anda yang senang bertualang di alam bebas sambil menikmati indahnya curug (air terjun). Berikut adalah 7 curug terbaik di Bogor. Mungkin salah satu curug jadi pilihan Anda:
1. Curug BidadariBerlokasi di daerah Sentul, atau sekitar 1 jam perjalanan dari Jakarta, akses menuju curug ini sangat mudah karena terletak tepat di belakang Perumahan Sentul City. Trek sepanjang 1 km menuju curug ini pun terbilang landai dan mudah dilalui oleh anak-anak dan orang tua sekali pun. Curug ini dikenal juga dengan nama Curug Bidadari 2.
2. Curug CigameaCurug Cigamea terkenal dengan debit airnya yang lumayan deras. Jumlah air terjunnya sebenarnya ada 2 yang satu tinggi dengan debit air yang sedang dan satu lagi di sebelahnya lebih rendah dan lebih deras. Jika Anda penasaran untuk melihatnya, curug ini berada di wilayah Desa Gunungsari, Pamijahan, tak jauh dari jalan menuju Pasir Reungit atau Kawah Ratu.
3. Curug Ngumpet

Curug Ngumpet. (Jejak Tak Berujung)
Sesuai dengan namanya, lokasi curug ini terbilang tersembunyi di antara tebing-tebing tinggi di kawasan Gunung Salak. Meski tersembunyi dan berada sekitar 38 km dari pusat kota Bogor, namun akses ke curug ini cukup mudah. Dengan ketinggian sekitar 45 meter dan debit air yang cukup deras, Anda akan betah berlama-lama di sini menikmati kesejukan dan panorama alamnya yang indah.
4. Curug Cihurang Letak Curug Cihurang masih di area Taman Nasional Gunung Halimun Salak, sekitar 1 km dari pintu gerbang. Areanya terbilang cukup aman untuk anak-anak. Di bagian bawah dibuat seperti kolam kecil sehingga mereka bisa bermain air tanpa khawatir akan tenggelam. Di sini juga terdapat taman bermain, saung, dan ruang ganti. Selain itu, area sekitar curug ini menjadi lokasi untuk berkemah.
5. Curug Seribu
Curug Seribu (My Notes)
Daya tarik utama curug ini adalah pada ketinggiannya yang mencapai 100 meter dengan debit air yang cukup deras. Konon katanya, alasan pemberian nama “Curug Seribu” adalah karena terdapat banyak air terjun kecil dan besar, termasuk Curug Cigamea dan Curug Ngumpet, yang harus dilewati sampai Anda mencapai curug yang berlokasi di Kecamatan Pamijahan ini.
6. Curug NangkaCurug ini adalah salah satu yang paling populer di Bogor. Berada di kaki Gunung Salak, tepatnya di Desa Warung Loa, Tamansari, Bogor, air terjun yang berada di ketinggian 750 meter di atas permukaan laut ini memiliki 3 tingkatan di mana masing-masing tingkat memiliki tinggi sekitar 10-20 meter.
7. Curug Cilember
Curug Cilember. (Merah Putih)
Boleh jadi curug ini adalah curug di Bogor yang paling terkenal, terutama bagi mereka yang hendak berwisata ke daerah Puncak. Terletak di Desa Jogjogan, Cisarua, air terjun ini sangat fenomenal karena mempunyai 7 tingkat! Selain menikmati keindahan air terjun ini, Anda bisa mengunjungi taman observasi kupu-kupu yang berada di areanya.
Itulah 7 curug terbaik yang ada di Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Ingin mengunjungi semuanya tapi tinggal jauh dari Jakarta?